Gaya Hidup

3 Cara Atasi Bintitan dengan Bahan Alami di Rumah

Sabtu, 19 Juni 2021 - 02:12
3 Cara Atasi Bintitan dengan Bahan Alami di Rumah Ilustrasi bintitan. (Foto: freepik)

TIMES LAMPUNG, JAKARTABintitan merupakan benjolan seperti jerawat yang tumbuh di tepi mata. Pada umumnya penderita dari bintilan akan terasa menyakitkan dan nyeri pada bagian mata, meskipun saat menderita bintitan penglihatan tidak akan terganggu.

Tetapi tetap saja penderita akan merasa tidak percaya akan penampilannya. Oleh karena itu, bagi kamu yang menderita bintitan alangkah lebih baik untuk segera menerima penanganan pertama, agar tidak semakin parah.

Nah, berikut adalah cara untuk menyembuhkan bintitan yang bisa kamu lakukan di rumah dengan bahan alami.

- Rutin Bersihkan Mata

Penanganan pertama saat kamu merasa di tepi kelopak mata terasa sakit dan terdapat benjolan yaitu dengan rutin membersihkan mata dengan sabun secara perlahan dan lembut. Selain itu, kamu juga perlu menghindari makeup atau skincare di sekitaran mata, untuk menghindari dari infeksi yang semakin parah.

- Kompres Air Hangat

Selanjutnya kamu bisa menggunakan kompresan air hangat untuk bintitan kamu dengan lembut. Gunakan handuk atau kain bersih untuk mengompresnya, kurang lebih sekitar 10 menit. Lakukan cara ini dengan rutin agar benjolan semakin membaik, sekitar empat kali sehari.

- Kompres Kantong Teh

Selain mengompresnya dengan dengan air hangat, kamu juga dapat mengompres benjolan dengan teh kantong yang hangat. Teh yang paling baik untuk mengatasi bintitan yaitu Teh Hitam, karena teh hitam mengandung antibakteri dan juga dapat mengurangi pembengkakan.

Kompres selama kurang lebih 10 menit dengan  teh yang telah disedu dengan air hangat, lalu ambil kantong tehnya untuk kamu kompres pada benjolan atau lokasi bintitan. (*)

Pewarta : Farahilah Maitsa Soraya (MG-350)
Editor : Dody Bayu Prasetyo
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Lampung just now

Welcome to TIMES Lampung

TIMES Lampung is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.